Dua Jabatan Kasat di Polres Kampar Resmi Diserahterimakan
Minggu, 17-01-2016 - 04:19:48 WIB
BANGKINANG KOTA,Riau12.com-Kepolisian Resor Kampar pada hari Sabtu (16/01/2016) pagi, kemarin, melaksanakan upacara Serah Terima Jabatan (Sertijab) dua jabatan Kasat yaitu Kasat Reskrim dan Kasat Sabhara.
Upacara Sertijab ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna, Mapolres Kampar, Jalan Prof HM Yamin SH, Bangkinang Kota yang dipimpin langsung Kapolres Kampar AKBP Ery Apriyono.
Selain itu, upacara Sertijab tersebut diikuti oleh Pejabat Utama Polres Kampar, Kapolsek Jajaran serta segenap personil Polres Kampar dan pengurus Bhayangkari Cabang Kampar.
Adapun pejabat yang melaksanakan Sertijab kali ini adalah Kasat Reskrim dari AKP Hormartua Ambarita kepada AKP Y E Bambang Dewanto dan Kasat Sabhara dari AKP Amarullah kepada AKP Hermawan.
Kasat Reskrim yang baru AKP Y E Bambang Dewanto sebelumnya menjabat sebagai Wakasat Reskrim Polresta Pekanbaru dan Pejabat baru Kasat Sabhara Polres Kampar AKP Hermawan sebelumnya menjabat sebagai Kanit Lantas di Polsek Tapung Polres Kampar.
Kedua Pejabat yang mutasi dari Polres Kampar ini AKP Hotmartua Ambarita dan AKP Amarullah selanjutnya akan melaksanakan tugasnya yang baru di Polda Riau.(Rif)
Komentar Anda :