www.riau12.com
Jum'at, 19-April-2024 | Jam Digital
09:02 WIB - Sering Macet, Pemprov Riau Akan Melakukan Pelebaran Jalan di Simpang Mall SKA | 08:44 WIB - LKPJ 2023 Banyak Kejanggalan, Pansus DPRD Akan Kupas Satu Persatu OPD di Pekanbaru | 08:58 WIB - Golkar Siapkan 5 Kader Untuk Pilgubri, H. Nasaruddin SH. MH Telah Mempersiapkan Diri | 08:35 WIB - Capai Pasar Impor USD 2 Miliar, Jokowi Minta Apple Buka Pabrik di Indonesia | 11:39 WIB - Mata Uang Iran Turun, 1 Dolar Setara 705.00 Rial | 11:24 WIB - Prediksi Cuaca Riau : Wilayah yang Diguyur Hujan Hari Ini
 
Di Tabligh Akbar, Din Syamsuddin Bahagia Kembali Bisa Injakkan Kaki di Bangkinang
Rabu, 08-06-2022 - 23:23:24 WIB

TERKAIT:
   
 

Riau12-BANGKINANG - Pemuda Muhammadiyah Kampar datangkan Prof. Din Syamsuddin, dalam acara tabligh akbar dan silaturahmi tokoh Muhammadiyah, dan warga Muhammadiyah se-Kabupaten Kampar, Selasa (8/6/2022) di lapangan Merdeka Bangkinang.

Tampak hadir dalam acara ini Wakil Gubernur Riau Edi Natar Nasution, Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Provinsi Riau Prof Munzir Nazir, Muhammadiyah Kampar Masri Maahu, Rektor Universitas Muhammadiyah Riau Saidul Amin, wakil ketua DPRD Kampar Repol dan Fahmil, anggota DPRD kabupaten Kampar Agus Candra dan pejabat lainnya.

Dalam acara ini, Muhammadiyah Kampar berhasil mengumpulkan sumbangan untuk pembangunan Mesjid Fastabiqul Khoirot dan pendirian pembangunan gedung Perguruan Tinggi Muhammadiyah Kampar.

Dari pantauan , wakil ketua DPRD Kampar Fahmil menyumbang Rp30 juta wakil ketua DPRD Kampar Repol Rp10 juta, Prof Nazir Karim Rp.10 juta, Sekda Kampar Yusri Rp10 juta, PPP Kampar Rp5 juta, UMRI Rp10 juta, PWM Riau Rp10 juta, Abu Nawas Rp2,5 juta, Saidul Amin Rp50 juta, Kadis Perhubungan Kampar Rp50 juta, H Bus Rp.5 juta, Agus Candra Rp5 juta, ketua Bawaslu Riau Rp5 juta, Bank Riau Kepri Rp.5 juta, Masawati Sawir Rp5 juta, Muhammad Mujamam Rp5 juta, M Yulis Amran Rp1 juta.

Dan banyak lagi yang menyumbang melalui panitia untuk pembangunan mesjid dan gedung Perguruan Tinggi Muhammadiyah Kampar ini.

Dalam kata sambutannya, sekaligus menyampaikan ceramah agama, Din Syamsuddin mengaku bahagia dan senang, karena bisa menginjakkan kaki kembali ke Bangkinang, Kabupaten Kampar.

Mantan ketua Pimpinan Pusat Muhammadiyah ini juga mengapresiasi Pemuda Muhammadiyah Kampar yang saat ini sedang mendirikan sebuah masjid dan pembangunan gedung Perguruan Tinggi Muhammadiyah Kampar tersebut.

Sementara itu Wagub Riau Edi Natar juga menyampaikan hal yang sama. Edi juga sangat mengapresiasi atas rencana Pemuda Muhammadiyah Kampar akan mendirikan sebuah Perguruan Tinggi dan Masjid.

"Ini adalah program dan usaha yang luar biasa dilaksankan. Keluarga besar Muhammadiyah merupakan organisasi melalui kader-kadernya di berbagai daerah telah menampakkan kontribusi nyata dalam pembangunan di Provinsi Riau, khususnya di Kabupaten Kampar.

"Untuk itu saya menghimbau agar segenap pimpinan ranting, pimpinan cabang dan pimpinan daerah ikhlas dalam bermuhammadiyah agar Muhammadiyah kokoh dan terus besar serta berbuat untuk seluruh umat," ujarnya.

Dan PJ Bupati Kampar diwakil Sekda Yusri menyampaikan terima kasih kepada Prof Din Syamsuddin yang telah hadir di Kampar dalam acara tabligh akbar dan silaturahmi ini. Yusri juga mengapresiasi Pemuda Muhammadiyah Kampar melakukan kegiatan yang digelar tersebut.(rtc/r12)



 
Berita Lainnya :
  • Di Tabligh Akbar, Din Syamsuddin Bahagia Kembali Bisa Injakkan Kaki di Bangkinang
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Anak SMA ini Mengaku Dengan "OM" atau "Pacar" Sama Enaknya, Simak Pengakuannya
    2 Azharisman Rozie Lolos Tujuh Besar Seleksi Sekdaprov Riau, 12 Orang Gugur
    3 Tingkatkan Pelayanan dan Tanggap dengan pengaduan masyarakat
    Lusa, Camat Bukit Raya Lauching Forum Diskusi Online
    4 Pemko Pekanbaru Berlakukan Syarat Jadi Ketua RT dan RW Wajib Bisa Operasikan Android
    5 Inilah Pengakuan Istri yang Rela Digarap 2 Sahabat Suaminya
    6 Astagfirullah, Siswi Di Tanggerang Melahirkan Di Tengah Kebun Dan Masih Memakai Seragam
    7 Lima Negara Ini Di cap memiliki Tingkat Seks Bebas Tertinggi
    8 Selingkuh, Oknum PNS Pemprov Riau Dipolisikan Sang Istri
    9 Langkah Cepat Antisipasi Banjir, PU Bina Marga Pekanbaru Lakukan Peremajaan Parit-parit
    10 Dosen Akper Mesum Dengan Mahasiswinya di Kerinci Terancam Dipecat
     
    Pekanbaru Rohil Opini
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015-2022 PT. Alfagaba Media Group, All Rights Reserved