www.riau12.com
Kamis, 09-Mei-2024 | Jam Digital
14:23 WIB - Menempel di Tiang Jembatan, Lift TASL Masuk Rekor Muri | 14:00 WIB - "Imunisai Lengkap,Imunisasi Kuat": Puskesmas Ukui Lakukan Diseminasi Informasi Secara Hybrid | 13:23 WIB - Diusahakan Tepat Waktu,Beras CPP Periode April-Mei 2024 Akan Disalurkan | 11:26 WIB - Disebut Jasa Jemput Sampah Matikan Usaha Masyarakat,, Kepala Dinas PerkimtanLH Meranti Bilang Begini | 11:15 WIB - Dari 10 Provinsi, Riau Menjadi Provinsi dengan NTP Tertinggi Kedua Se-Sumatera | 11:02 WIB - Ibarat Ibu Laporkan Anaknya Sendiri, BEM UNRI Nilai Ada Dua Persoalan di Kasus Ini
 
Tekan MoU dengan Umri, Cakaplah.com Terima Mahasiswa Magang
Sabtu, 23-03-2024 - 08:54:48 WIB

TERKAIT:
   
 

Riau12.com-PEKANBARU- Media siber Cakaplah.com menandatangani MoU kerjasama dengan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Riau (Umri), di Hotel KHAS Pekanbaru, Jumat (22/3/2024).

Penandatanganan dilakukan oleh Kaprodi Ilmu Komunikasi Universitas Muhammadiyah Riau Fitria Mayasari dan juga Pimpinan Perusahaan CAKAPLAH.com Kholik Apriyanto.

Adapun kerjasama itu berkaitan dengan akan adanya mahasiswa Umri khususnya dari Fakultas Komunikasi yang akan magang di perusahaan media Cakaplah.com.

Turut hadir dalam MoU, Pimpinan Umum Cakaplah.com Dian Alhadi, Wakil Pemimpin Redaksi Ali Azumar, Koordinator Liputan Jelprison, serta seluruh karyawan Cakaplah.com.

Sementara itu dari pihak Umri juga hadir Dekan Fakultas Ilmu Komunikasi Jayus, Sekretaris Prodi Ilmu Komunikasi, Khusnul Hanafi beserta mahasiswa.

Pimpinan Umum Cakaplah.com, Dian Alhadi mengatakan, bahwa MoU ini berkaitan dengan pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dalam pelaksanaan program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).

"Kita sebagai sebagai perusahaan media tentunya ini suatu hal positif bagi Cakaplah.com, bisa dipercaya oleh kampus untuk memberikan bimbingan kepada adik-adik mahasiswa," ujar Dian.

Menurutnya, MoU ini juga mempererat tali silaturahmi media Cakaplah.com dengan kampus Umri. Kerjasama yang selama ini terjalin juga terus berlanjut dan bahkan diperpanjang.

Ia menyebut, saat ini ada 4 karyawan baru Cakaplah.com yang merupakan alumni dari Umri. Ia menilai, potensi mahasiswa Umri khususnya bidang Ilmu Komunikasi cukup bagus.

"Kita lihat selama ini, memang mahasiswa dari Umri memiliki talent, bakat. Kita berharap, mereka yang memiliki talent ini tentunya dapat bergabung dengan Cakaplah.com," harapnya.

Cakaplah.com juga siap mendampingi adik-adik mahasiswa Umri dalam menyelesaikan program studinya saat magang nanti.

Sementara itu, Dekan Ilmu Komunikasi Umri, Jayus mengatakan MoU kerjasama ini dalam rangka memberikan edukasi kepada mahasiswa. Terutama dalam hal ilmu komunikasi tepatnya jurnalistik.

"Alhamdulillah di Cakaplah.com ada 6 slot mahasiswa yang nantinya akan mengikuti magang dalam pemenuhan mata kuliah di kampus," kata Jayus.

Ia berharap mahasiswa yang ditempatkan magang dapat didampingi tim Cakaplah.com.

"Kita berharap kerjasama ini bisa berlangsung dengan baik. Kami juga berharap mahasiswa yang magang dapat didampingi tim Cakaplah dalam magang nanti," harapnya.

Ia juga berharap, hubungan perusahaan media Cakaplah.com dapat berlangsung dengan baik hingga masa yang akan datang.

Sumber: Cakaplah.com



 
Berita Lainnya :
  • Tekan MoU dengan Umri, Cakaplah.com Terima Mahasiswa Magang
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Anak SMA ini Mengaku Dengan "OM" atau "Pacar" Sama Enaknya, Simak Pengakuannya
    2 Azharisman Rozie Lolos Tujuh Besar Seleksi Sekdaprov Riau, 12 Orang Gugur
    3 Tingkatkan Pelayanan dan Tanggap dengan pengaduan masyarakat
    Lusa, Camat Bukit Raya Lauching Forum Diskusi Online
    4 Pemko Pekanbaru Berlakukan Syarat Jadi Ketua RT dan RW Wajib Bisa Operasikan Android
    5 Inilah Pengakuan Istri yang Rela Digarap 2 Sahabat Suaminya
    6 Astagfirullah, Siswi Di Tanggerang Melahirkan Di Tengah Kebun Dan Masih Memakai Seragam
    7 Lima Negara Ini Di cap memiliki Tingkat Seks Bebas Tertinggi
    8 Selingkuh, Oknum PNS Pemprov Riau Dipolisikan Sang Istri
    9 Langkah Cepat Antisipasi Banjir, PU Bina Marga Pekanbaru Lakukan Peremajaan Parit-parit
    10 Dosen Akper Mesum Dengan Mahasiswinya di Kerinci Terancam Dipecat
     
    Pekanbaru Rohil Opini
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015-2022 PT. Alfagaba Media Group, All Rights Reserved