www.riau12.com
Senin, 06-Oktober-2025 | Jam Digital
09:15 WIB - Tiga Harimau Diduga Muncul di Kampar Kiri Tengah, BBKSDA Riau Lakukan Investigasi | 09:10 WIB - Penyelidikan Kebakaran Kilang Pertamina Dumai: Titik Api Sudah Diketahui, Penyebab Belum Disimpulkan | 16:00 WIB - FABEM Riau Tunjuk Nugroho Despendra Jadi Ketua Kuansing, Fokus Kawal Isu Strategis Masyarakat | 15:51 WIB - PBBKB Riau Hanya Rp900 Miliar, DPRD Curigai Kebocoran Penjualan BBM Distributor | 15:40 WIB - Heaven Two Kembali Beroperasi Pasca Disegel, Satpol PP Pekanbaru Dipertanyakan | 15:35 WIB - Dua Ibu Rumah Tangga di Kuansing Ditangkap Usai Mengeroyok Janda Muda
 
FABEM Riau Tunjuk Nugroho Despendra Jadi Ketua Kuansing, Fokus Kawal Isu Strategis Masyarakat
Sabtu, 04-10-2025 - 16:00:15 WIB

TERKAIT:
   
 

Riau12.com-Pekanbaru – Forum Alumni Badan Eksekutif Mahasiswa (FABEM) Riau secara resmi memberikan mandat kepada Nugroho Despendra sebagai Ketua FABEM Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing).
Mandat ini diberikan sebagai langkah konsolidasi dan penguatan peran FABEM di tingkat daerah, terutama dalam mengawal isu-isu strategis yang berdampak langsung pada kepentingan masyarakat.
Ketua Umum FABEM Riau Heri Guspendri, M.Sos mengatakan, penunjukan Nugroho merupakan bagian dari komitmen FABEM untuk memperkuat jaringan gerakan alumni BEM di seluruh kabupaten/kota di Riau.
“Kami percaya Nugroho Despendra mampu menjalankan amanah ini dengan integritas dan semangat perjuangan yang tinggi, terutama dalam memperjuangkan isu-isu daerah yang menyentuh langsung kepentingan masyarakat,” ujar Heri dalam keterangannya, Jumat (3/10/2025).
Heri menambahkan, dengan hadirnya kepemimpinan baru di Kuansing, FABEM diharapkan dapat menjadi wadah yang aktif menebar kepedulian sosial dan memperkuat kepekaan terhadap persoalan rakyat.
“Gerakan alumni BEM harus terus hadir di tengah masyarakat, menebar kepedulian dan kepekaan sosial, serta menjaga nilai-nilai perjuangan mahasiswa,” tegasnya.
Sementara itu, Nugroho Despendra menyatakan kesiapannya untuk memimpin FABEM Kuansing. Ia menegaskan bahwa organisasi tersebut tidak hanya menjadi tempat berhimpunnya para alumni, tetapi juga akan menjadi garda terdepan dalam mengawal isu-isu nasional dan lokal.
“FABEM Kuansing tidak hanya menjadi wadah alumni, tetapi juga menjadi garda terdepan dalam memberikan kontribusi nyata untuk masyarakat,” kata Nugroho.
“Kami akan fokus pada isu-isu nasional seperti demokrasi, pendidikan, dan kesejahteraan rakyat, sekaligus memperjuangkan persoalan lokal di Kuansing, termasuk tata kelola pemerintahan, pembangunan daerah, masyarakat adat, dan lingkungan,” lanjutnya.
Dengan mandat tersebut, FABEM Riau berharap kepemimpinan baru di Kuansing mampu memperkuat jejaring organisasi, memperdalam analisis terhadap berbagai isu strategis, serta menjadi mitra kritis dan solutif bagi pemerintah daerah maupun masyarakat.
“Kami optimistis di bawah kepemimpinan Nugroho Despendra, FABEM Kuansing akan menjadi motor penggerak perubahan yang positif bagi daerah,” tutup Heri Guspendri.




 
Berita Lainnya :
  • FABEM Riau Tunjuk Nugroho Despendra Jadi Ketua Kuansing, Fokus Kawal Isu Strategis Masyarakat
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Anak SMA ini Mengaku Dengan "OM" atau "Pacar" Sama Enaknya, Simak Pengakuannya
    2 Azharisman Rozie Lolos Tujuh Besar Seleksi Sekdaprov Riau, 12 Orang Gugur
    3 Tingkatkan Pelayanan dan Tanggap dengan pengaduan masyarakat
    Lusa, Camat Bukit Raya Lauching Forum Diskusi Online
    4 Pemko Pekanbaru Berlakukan Syarat Jadi Ketua RT dan RW Wajib Bisa Operasikan Android
    5 Inilah Pengakuan Istri yang Rela Digarap 2 Sahabat Suaminya
    6 Astagfirullah, Siswi Di Tanggerang Melahirkan Di Tengah Kebun Dan Masih Memakai Seragam
    7 Lima Negara Ini Di cap memiliki Tingkat Seks Bebas Tertinggi
    8 Langkah Cepat Antisipasi Banjir, PU Bina Marga Pekanbaru Lakukan Peremajaan Parit-parit
    9 Selingkuh, Oknum PNS Pemprov Riau Dipolisikan Sang Istri
    10 Dosen Akper Mesum Dengan Mahasiswinya di Kerinci Terancam Dipecat
     
    Pekanbaru Rohil Opini
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015-2022 PT. Alfagaba Media Group, All Rights Reserved