www.riau12.com
Jum'at, 03-Mei-2024 | Jam Digital
15:39 WIB - Rupiah Terhadap Dolar Menguat Hari Ini, Terpantau 0,33 Persen ke Level Rp 16.205 | 15:25 WIB - Pendaftaran PPDB SMA/SMK Negeri di Provinsi Riau Akan di Buka, Catat Tahapan dan Tanggalnya | 15:08 WIB - Temukan Senjata Api FN Kaliber 9 mm, Polisi Ungkap Penjualan Senjata Ilegal di Pekanbaru | 14:47 WIB - Dikerjakan dalam Waktu 180 Kalender, Perbaikan Drainase Jalan Bangau Sakti Mulai Dilakukan | 14:18 WIB - Modus Menguasai Barang Berharga Korban, Polres Kampar Tangkap Pelaku Pembunuhan Nenek Lamma | 13:56 WIB - Ade Hartati Ungkap, Abdul Wahid Figur Tepat Untuk Maju di Pilkada Riau
 
Malam Ini, Wako Terima Penghargaan Pro Otonomi Award
Senin, 25-01-2016 - 15:27:52 WIB
Walikota Pekanbaru H Firdaus ST MT memotong kue ulang tahun Riau Pos Ke-25 bersama CEO RPG H Makmur Kasim SE MM Ak 
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU,Riau12.com-Posisi Kota Pekanbaru sebagai daerah yang porspektif menjadi tujuan investasi kembali mendapatkan pengakuan. Senin (25/1) malam nanti, Walikota Pekanbaru DR Firdaus ST MT akan menerima Pro Otonomi Award dalam kategori kota terbaik tujuan investasi dan penanaman modal.

Penghargaan yang akan diterima Wako ini diberikan oleh Harian Riau Pos. Peberian penghargaan dilakukan di Ballroom SKA Co Ex bersempena dengan malam puncak peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Riau Pos yang ke 25.

"Tanggal 25 Januari malam nanti akan ada juga acara di SKA Co Ex, kami juga memberikan beberapa penghargaan bagi Wako dan Bupati se riau, Pak Wali (Wako Pekanbaru) kita tidak ketinggalan akan mendapat award yang kami bagikan,'' kata CEO Riau Pos Group Makmur Kasim SE Ak MM.

Sebelum penghargaan ini, Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru juga pernah menyabet tiga penghargaan dari Kadin Riau. Tiga penghargaan yang diraih Pemko Pekanbaru ini adalah kategori Best Business Climate (kategori Iklim Bisnis Terbaik), Best Investment Performance (kategori Kinerja InvestasiTerbaik), dan Best PTSP (kategori Pelayanan dan Perizinan terbaik). Selain itu, Kota Pekanbaru pernah pula memperoleh Penghargaan Indonesia's Attracttivennes Award 2015 predikat diamond sebagai kota terbaik versi media Tempo dan Frontier 2015.

Dari awal kepemimpinan DR Firdaus ST MT, nilai investasi di Pekanbaru terus meningkat.  Tahun 2013 lalu, Pekanbaru memperoleh investasi sebesar Rp1,7 triliun dari Badan Penanaman Modal Dalam Negeri ditambah Rp 5,4 triliun dari Pemilik Modal Asing (PMA). Sementara APBD Pekanbaru hanya Rp 2,1 triliun atau 30%nya saja dalam pembangunan Kota Pekanbaru. Sementara tahun 2015 sampai akhir Mei lalu, Pekanbaru mendapatkan investasi dari Badan Penanaman Modal Dalam Negeri sebesar Rp 1,7 triliun.(r12)



 
Berita Lainnya :
  • Malam Ini, Wako Terima Penghargaan Pro Otonomi Award
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Anak SMA ini Mengaku Dengan "OM" atau "Pacar" Sama Enaknya, Simak Pengakuannya
    2 Azharisman Rozie Lolos Tujuh Besar Seleksi Sekdaprov Riau, 12 Orang Gugur
    3 Tingkatkan Pelayanan dan Tanggap dengan pengaduan masyarakat
    Lusa, Camat Bukit Raya Lauching Forum Diskusi Online
    4 Pemko Pekanbaru Berlakukan Syarat Jadi Ketua RT dan RW Wajib Bisa Operasikan Android
    5 Inilah Pengakuan Istri yang Rela Digarap 2 Sahabat Suaminya
    6 Astagfirullah, Siswi Di Tanggerang Melahirkan Di Tengah Kebun Dan Masih Memakai Seragam
    7 Lima Negara Ini Di cap memiliki Tingkat Seks Bebas Tertinggi
    8 Selingkuh, Oknum PNS Pemprov Riau Dipolisikan Sang Istri
    9 Langkah Cepat Antisipasi Banjir, PU Bina Marga Pekanbaru Lakukan Peremajaan Parit-parit
    10 Dosen Akper Mesum Dengan Mahasiswinya di Kerinci Terancam Dipecat
     
    Pekanbaru Rohil Opini
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015-2022 PT. Alfagaba Media Group, All Rights Reserved