www.riau12.com
Kamis, 02-Mei-2024 | Jam Digital
15:08 WIB - Temukan Senjata Api FN Kaliber 9 mm, Polisi Ungkap Penjualan Senjata Ilegal di Pekanbaru | 14:47 WIB - Dikerjakan dalam Waktu 180 Kalender, Perbaikan Drainase Jalan Bangau Sakti Mulai Dilakukan | 14:18 WIB - Modus Menguasai Barang Berharga Korban, Polres Kampar Tangkap Pelaku Pembunuhan Nenek Lamma | 13:56 WIB - Ade Hartati Ungkap, Abdul Wahid Figur Tepat Untuk Maju di Pilkada Riau | 11:19 WIB - Dipersiapkan Jadi Duta Promosi Kampar, 24 Bujang dan Dara Ikuti Masa Karantina | 10:57 WIB - Timnas Indonesia Cetak Sejarah, Taklukan Korsel di Adu Penalti
 
Urutan Dua Tak Bisa Ditunjuk, Heri Pri Basuki Dipercaya Sebagai PAW Rustam Panjaitan
Senin, 08-02-2016 - 16:02:35 WIB
Ilustrasi
TERKAIT:
   
 

PEKANBARU,Riau12.com-Meninggalnya Rustam Panjaitan, hingga saat ini satu kursi wakil pimpinan DPRD Kota Pekanbaru mengalami kekosongan.

Beberapa nama santer terdengar pengganti Antar Waktu (PAW) Rustam, namun nama yang satu ini, sepertinya nama yang paling kuat diusung oleh Partai Demokrasi Perjuangan (PDIP).

Bahkan Robin P Hutagalung SH Ketua DPC PDIP memastikan, proses Pergantian Antar Waktu (PAW) Rustam akan diganti oleh Heri Pri Basuki yang saat ini menjabat sebagai bendahara DPC PDIP, dan proses tersebut akan segera dilakukan dan hanya tinggal menunggu rekomendasi dari DPP PDIP.

"Untuk proses PAW sendiri, kita hanya tinggal menunggu rekomendasi dari DPP saja, dan sudah kita pastikan penganti  Rustam nantinya adalah saudara Heri Pri Basuki," ujarnya saat ditemui wartawan baru-baru ini.

Untuk itu, agar kekosongan waktu pimpinan DPRD Pekanbaru tidak terlalu lama, maka pihaknya berharap DPP segera mengeluarkan rekomendasi tersebut, agar proses PAW bisa dilakukan segera mungkin.

"Kita berharap DPP segera mengeluarkan rekomendasi dan proses PAW bisa dilakukan dalam waktu dekat ini," jelasnya.

Namun sampai hari ini, pihak DPRD Kota Pekanbaru yang disampaikan oleh Sigit Yuwono Wakil sendiri mengatakan, pihaknya belum menerima surat resmi  dari DPC PDIP.

Belum ada surat masuk dari DPC PDI, kalau nanti semua proses sudah dilalui dan masuk ke DPRD, maka DPRD hanya  tinggal agendakan di Badan Musyawarah (Banmus) untuk paripurna PAW.

Berdasarkan hasil perolehan suara di KPU dalam Pemilihan Legislatif 2014 lalu, perolehan suara terbanyak setelah Rustam Panjaitan yang memperoleh sekitar 1.300 suara adalah Aidil Putra yang meraup suara lebih kurang 1000 suara, kemudian disusul Heri Pri Basuki yang memperoleh 900 suara.

Namun, Aidil Putra yang berada di urutan kedua suara terbanyak setelah Rustam, tersangkut kasus proyek dan divonis 4 tahun penjara. Maka tidak memungkinkan ia duduk sebagai PAW Rustam, maka Heri Pri Basuki saat Pileg nomor urut 1, yang saat ini menjabat sebagai Bendahara DPC PDI-P Pekanbaru, posisi jumlah suaranya berada di posisi ketiga bisa diangkat sebagai PAW Rustam.(r12/hr)



 
Berita Lainnya :
  • Urutan Dua Tak Bisa Ditunjuk, Heri Pri Basuki Dipercaya Sebagai PAW Rustam Panjaitan
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Anak SMA ini Mengaku Dengan "OM" atau "Pacar" Sama Enaknya, Simak Pengakuannya
    2 Azharisman Rozie Lolos Tujuh Besar Seleksi Sekdaprov Riau, 12 Orang Gugur
    3 Tingkatkan Pelayanan dan Tanggap dengan pengaduan masyarakat
    Lusa, Camat Bukit Raya Lauching Forum Diskusi Online
    4 Pemko Pekanbaru Berlakukan Syarat Jadi Ketua RT dan RW Wajib Bisa Operasikan Android
    5 Inilah Pengakuan Istri yang Rela Digarap 2 Sahabat Suaminya
    6 Astagfirullah, Siswi Di Tanggerang Melahirkan Di Tengah Kebun Dan Masih Memakai Seragam
    7 Lima Negara Ini Di cap memiliki Tingkat Seks Bebas Tertinggi
    8 Selingkuh, Oknum PNS Pemprov Riau Dipolisikan Sang Istri
    9 Langkah Cepat Antisipasi Banjir, PU Bina Marga Pekanbaru Lakukan Peremajaan Parit-parit
    10 Dosen Akper Mesum Dengan Mahasiswinya di Kerinci Terancam Dipecat
     
    Pekanbaru Rohil Opini
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2015-2022 PT. Alfagaba Media Group, All Rights Reserved